Dan yang ketiga, Rasulullah SAW memperingatkan kepada para sahabat agar tidak terseret dan terbujuk oleh syaitan. Padahal mereka tidak mengatakan kecuali yang sebenarnya. Artinya bagaimana syaitan bisa masuk ke dalam diri orang beriman walaupun kita anggap itu adalah hal yang biasa. Syaiton akan berusaha menjaga agar seseorang terjerumus dalam kesalahan. Walaupun hanya dengan kaliman.
Kita sudah pernah jelaskan ada seseorang yang masuk neraka karena menyumbang lalat buat patung. Yang kata Nabi SAW ada orang sebelum kalian dulu lewat kaliman. ke satu kaum. Kemudian orang-orang itu lagi menyembah berhala. Lalu mereka minta untuk menyumbang.
Setiap orang lewat harus menyumbang buat berhala itu. Maka ada satu atau dua orang lewat yang satunya mengatakan, saya tidak punya apa-apa kecuali lalat. Maka kata orang-orang di situ tersebut, tidak apa-apa nyumbang walaupun lalat.
Maka dia pun menangkap seekor lalat, lalu dia sumbangkan buat patung supaya dia tidak dibunuh. Maka masuklah dia ke dalam neraka. Sementara yang satu lagi menolak sampai akhirnya dibunuh dan masuklah dia ke dalam surga.
Jadi hanya dengan menyumbang seekor lalat saja dengan niat mendukung, maka itu semuanya. sudah cukup untuk membawa kepada kesyirikan. Makanya seseorang harus hati-hati, menjaga kemurnian tawahidnya. Tidak boleh melakukan perbuatan yang diharamkan dalam agama.
Perbuatan syirik lebih disukai oleh syaitan daripada dosa-dosa besar yang lain. Sudah kita pernah jelaskan itu dalam surah An-Nisa, Allah SWT berfirman, kalau meninggal syirik tidak sempat tawubat ya. أَعُوذُ بِاللَّهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ Allah tidak akan maafkan dosa-dosa berbuat syirik dan Allah masih maafkan selain daripada itu.